Dr. Leonardus Tumuka, hari ini, Selasa (18/12/2024) dilantik menjadi Ketua Pengurus Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Suku Amungme-Kamoro (YPMAK), pengelola dana kemitraan PT Freeport Indonesia.
Pria kelahiran tanggal 20 Juli 1984 terpilih menjadi Direktur YPMAK setelah mengikuti seleksi pemilihan pengurus YPMAK periode 2024-2025.
Leo Tumuka merupakan anak asli Mimika suku Kamoro menamatkan pendidikan sekolah dasar di SD Inpres Koprapoka Timika pada tahun 1999. Kemudian melanjutkan pendidikannya di SMP YPPK ST. Bernadus Timika dan lulus tahun 2002. Dan di tahun 2005 lulus SMA Negeri 2 Madiun-Jawa Timur.
Sementara pada jenjang S.Ip, ia juga meraih Cumlaude di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Jurusan Hubungan Internasional, Universitas Pasundan Bandung, Jawa barat tahun 2009.
Selesai dari Unpas pada 2009 ia mendapat beasiswa S2 dari Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamoro (kini YPMAK) di Universitas Katolik Soegijapranata, Semarang dan menyelesaikan program Pasca sarjana manajemen ( M.Si) pada program Management Sumber Daya Manusia (MSDM). Pada tahun 2011, Leo terpilih sebagai tesis terbaik (The Best Thesis).
Lalu Leonardus Tumuka juga menyelesaikan studi Doctor of Philosophy (Ph.D) pada tahun 2015 di University of the Philippine Los Baños, Laguna, Filipina juga dibiayai melalui program beasiswa LPMAK.
Sebelumnya Leo Memiliki kepribadian yang baik dan dapat dipercaya untuk memimpin organisasi serta bekerja sama dalam tim, Dr. Leonardus Tumuka mengaku, menyukai segala hal yang berkaitan dengan upaya pengembangan dan pemberdayaan masyarakat. Hal ini membawa dirinya dipercayakan memimpin Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK), periode 2024- 2029.
Saat maju mengikuti seleksi pengurus YPMAK, Leo sapaan akrabnya memiliki visi, terciptanya masyarakat Amungme dan Kamoro serta lima suku kekerabatan di Kabupaten Mimika yang sejahtera, memiliki kualitas hidup baik serta mapan dalam bidang ekonomi, memiliki daya saing yang kuat dalam bidang Pendidikan serta sadar akan pentingnya perlindungan Kesehatan, sehingga mampu bersaing dalam Pembangunan daerah, nasional dan internasional.
Ia juga memiliki misi mengimplementasikan pola baru dalam kerjasama pendidikan sehingga menghasilkan SDM Amungme Kamoro yang unggul, melakukan evalusi atas pola pelayanan kesehatan dan menentukan arah baru pelayanan Kesehatan yang layak bagi masyarakat Amunge Kamoro dan lima suku kekerabatan di Kabupaten Mimika.
Tidak hany itu, Leo Tumuka juga ingin mendorong masyarakat Amungme Kamoro dan lima suku kekerabatan dalam bidang ekonomi kreatif Serta UMKM lokal dan mendorong aspek-aspek kearifan lokal Amugme Kamoro menjadi pemicu pertumbuhan pendidikan, kesehatan dan ekonomi secara berkesinambungan.
Selanjutnya bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan baik Pemerintah Daerah Mimika, PTFI, Lembaga Adat, Lembaga Agama dan berbagai organisasi terkait guna menciptakan stabilitas pembangunan daerah dan masyarakat.
Pengalaman Organisasi:
Presiden Mahasiswa Asing 2013 di Universitas nomor satu di Filipina, The University of The Philippine Los Baños, dengan anggota terdiri dari 29 Negara.
• Sekretaris Umum bidang olah raga Organisasi mahasiswa asing di Filipina di University of the Philippines Los Banos, Filipina 2011-2012.
• Kepala Unit Kemahasiswaan Yayasan Binterbusih Semarang 2010-2011.
• Pembicara utama (Key Note Speaker) dalam evaluasi pendidikan yang diselenggarakan Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamoro (LPMAK) dan PT. Freeport Indonesia di Manado, Sulawesi Utara tahun 2011
• Dua kali tergabung dalam tim kampanye Pendidikan yang diprakarsai oleh LPMAK, PT. Freeport Indonesia dan Yayasan Binterbusih.
• Senior Adviser untuk Assosiasi Mahasiswa Indonesia di University of The Philippines Los Banos, di Laguna, Filipina 2014-2015.
• Manajer Sumber Daya Manusia Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) Timika-Papua 2015-2017.
• Konsultan Community Affairs, SLD PT.Freeport Indonesia 2017.
• Konsultan Sumber Daya Manusia, Rumah Sakit Mitra Masyarakat 2018.
• Dosen Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jambatan Bulan Timika 2016-2019.
• Journal Reviewer di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jambatan Bulan Timika 2016-2018.
• Inisiator dan pendukung pembentukan Kamoro Community Development Group untuk renovasi rumah mandiri 2018.
• Inisiator dan ketua Koperasi Konsumen Tarua Aria Aimaporamo 2018-2019
• Penggagas pengembangan pendidikan lima kampong suku Kamoro 2008-sekarang.
• Kepada Biro Pendidikan Yayasan Binterbusih 2010-2011.
. Salah satu perwakilan Gereja Katolik Indonesia untuk pertemuan Laudato Si di Vatikan, Roma, Italia 2018.
• Presenter pada 18th Philippine Association of Agri-environment Educators and Entrepreneurs (PASSAGE) Biennial Convention and International Conference in Baguio City, 14-17 Feb 2018.
• Presenter dalam seminar budaya Kamoro and ecology yang disusun oleh kelompok Kamoro Airu dan didukung oleh Keuskupan Timika 2017.
• Pendukung Dinas perikanan Kabupaten Mimika 2018.
• Salah satu pembicara dalam pertemuan dengan menteri Perikanan Susi Pujiastuti untuk louncing budidaya kepiting bakau 2018.
• Koordinator budidaya Kepiting bakau yang didukung oleh PT. Freeport Indonesia 2017-
2018.
• Inisiator dan Pendiri Yayasan Pendidikan Kamoro Yuamako 2019.
• Senior Liason Officer PT.Freeport Indonesia 2019.
• Penulis Kolom Opini pada beberapa media Cetak di Timika sejak 2012-Sekarang.
• Ketua Panitia temu alumni Yayasan Binterbusih 2019.
• Ketua Assosiasi Karyawan Kamoro PT.FI 2019-2020.
• Konsultan Lemasko 2019.
• Motivator bagi pelajar/mahasiswa Amugme dan Kamoro di Kabupaten Mimika.
• Ketua Yayasan Charitas Timika Papua 2019-sekarang.
• Ketua Badan Pembina Anak Timika Millenial Timika 2019-Sekarang.
• Ketua Aliansi Pemuda Kamoro Mimika 2022-Sekarang
• Ketua Pemuda Katolik Komisariat Cabang (Komcab) Mimika 2022-2025
• Pendiri Yayasan Pelita Harapan Kamoro (YPHK) Timika
• Anggota Badan Pembina Yayasan Pendidikan Kamoro Yuamako 2019-sekarang.
• Ketua Tim Kerasulan Awam Keuskupan Timika 2019-2023
• Ketua Tim Seleksi Anggota KPU Propinsi Papua Tengah 2023
PENGHARGAAN
1. Best Thesis Award Universitas Katolik Soegijapranata Semarang 2011
2. Leadership Award University of the Philippines Los Banos 2015
3. Outstanding Alumni Award University of the Philippines Los Banos 2018.