Pengelola Dana Kemitraan                Pilih Bahasa : EnglishIndonesian

Tim Monev Pendidikan Kunjungi Penerima Beasiswa di Sekolah Penerbangan Banyuwangi

Senin, 26 September 2022

TIMIKA- Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK) selaku pengelola dana kemiteaan PT Freeport Indonesia (PTFI) melakukan monotoring dan evaluasi (Monev) bersama Akademi Penerbang Indonesia (API) Banyuwangi.

Kegiatan dilaksanakan di ruang rapat API Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur, Jumat (23/9/2022) yang dihadiri tim Monev YPMAK dan pihak API Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur.

“Kami sangat senang menerima kunjungan YPMAK. Apalagi sudah menjalain kerja sama sejak 2017,” kata Direktur API Banyuwangi, Capt Daniel Dewantoro Rumoni kepada Tribun-Papua.com, Jumat (23/9/2022).

Lebih lanjut dia menuturkan, pihaknya memberikan pelayanan terbaik untuk peserta penerima beasiswa yang menjalani Pendidikan di API Banyuwangi tersebut.

“Jika ada yang kurang tolong diberikan evaulasi dan monitoring agar pelayanan yang kami berikan tetap prima,” pintanya.

Daniel mengungkapkan, kerja sama pelatihan dan operasi pesawat udara dan untuk mahasiswa diploma dan non diploma akan terus dikembangkan oleh API Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur.

“YPMAK tentu mendapat lulusan terbaik di bawah naungan API dan terus mendorong mahasiswa ketika lulus sampai mendapatkan pekerjaan,” ungkapnya.

Ia menyebut, berdasarkan informasi kuaota beasiwa YPMAK hanya 3.000 dan tidak ditambah.

“Ini satu tantangan kami berusaha sekerasnya menciptakan peluang baru di tempat kerja baru. Kami juga akan bertanggungjawab setelah mereka menyelesaikan studi agar bisa disalurkan ke intsatasi sesuai skil dimiliki masing-masing individu,” bebernya.

Lebih lanjut Daniel menjelaskan, saat ini banyak pilot menggagur yang hampir di seluruh Indonesia.  Lanjutnya, di API sendiri memiliki opereter pesawat udara dan bandara. Untuk opereter bandara itu bukan hanya di Angkasa Pura namun ada bandara juga di laut.

Lanjutnya, banyak potensi di Papua menciptakan bandara perairan dan menciptakan lapangan kerja untuk mengangkat ekonomi daerah tersebut.

“Jadi penerapan tenaga kerja akan membuat masif untuk perkembangan ekonomi di Papua,” pungkasnya.

Sementara Wakil Direktur Grant Making YPMAK, Yohan Wambrauw  mengungkapkan pertemuan dengan API Banyuwangi di Provinsi Jawa Timur merupakan kesempatan yang sangat berharga.

“Kami hadir dengan tujuan untuk melihat dan mendengar apa yang sudah dilakukan, juga rencana pengembangan pelayanan peserta beasaiswa YPMAK hingga dunia kerja nantinya,” ucapnya.

Ia megatakan, saat ini di Kabupaten Mimika, Provinsi Papua cukup baik dalam hal insfrastruktur di bidang penerbangan, yang pastinya membutuhkan banyak tenaga kerja.

Ia berharap, peserta beasiswa lulusan API bisa memberikan yang terbaik untik kabupaten Mimika dalam hal penerbangan mengingat di Mimika banyak sekali lapangan terbang.

“Peserta beasiswa harus melihat potensi dan membaca peluang bekerja ketika lulus,” harap Yohan.

Sementara itu, Kepala Kepegawaian API Banyuwangi, Dr Effendy menyebut kunjungan YPMAK ini merupakan hal penting menjalin kemitraan kerjasama.

Serapan tenaga kerja adalah garansi dan tantangan tetapi akan menjadi sebuah semangat untuk peserta beasiswa.

“Kami akan memastikan bahwa kompetensi luluasn API Banyuwangi akan mendapat pekerjaan. Putra asli Papua akan mempimpin daeranya sendiri di penerbangan,” tuturnya.

Setelah melakukan pertemuan singkat dengan pihak API Banyuwangi tim Monev YPMAK bertemu dengan peserta beasiswa yang sedang melaksanakan praktek.

Pertanyaan tentang kabar dan keadaan peserta beasiswa menjadi hal utama dalam membimbing dan memotivasi mereka. (*)

Artikel ini dikutip dari : https://papua.tribunnews.com/2022/09/24/ypmak-kunjungi-penerima-beasiswa-di-api-banyuwangi-direktur-kami-yakin-lulus-mendapat-pekerjaan?page=3

782 Tampilan
Bagikan ke Sosial Media



Galeri Foto

Publikasi Pelaksanaan Program
Melalui Gambar

Galeri Video


Peta Kantor YPMAK


Alamat Kantor :
Pusat (sekretariat) :
Jalan Yos Soedarso Timika, Mimika – Papua Tengah Kode Pos 99910

Email : humas@ypmak.or.id




Copyright © 2025 | YPMAK Timika – Papua
Semua berita dalam web ini menjadi hak cipta YPMAK Timika